Quantcast
Channel: Berita Banjar – Harapan Rakyat Online
Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Rencana Pembangunan RS, Warga Khawatirkan TPU Muktisari Banjar Tergusur

$
0
0
Rencana Pembangunan RS, Warga Khawatirkan TPU Muktisari Banjar Tergusur

Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, yang dikhawatirkan warga ikut tergusur oleh rencana pembangunan rumah sakit. Photo: Nanang Supendi/HR.

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Rencana pembangunan rumah sakit di kawasan Kantor Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, yang akan dimulai tahun 2017 ini, imbasnya bukan hanya tergusurnya gedung pemerintahan, sekolah dan lapang sepak bola di area tersebut, namun juga Tempat Pemakaman Umum (TPU) ikut terancam.

Hal itu menjadi kekhawatiran warga setempat, seperti disampaikan Ketua LPM Kelurahan Muktisari, Jejep, di hadapan Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, saat acara Musrenbang Kecamatan Langensari, bertempat di aula Desa Langensari, Kamis (26/01/2017) lalu.

“Jika desas-desusnya benar bahwa TPU akan ikut tergusur sebagai konsekwensi lahan yang diperlukan untuk pelaksanaan proyek pembangunan rumah sakit, mau bagaimana dan seperti apa. Terus terang kita khawatir, terlebih warga belum diajak musyawarah” ungkapnya.

Menurut Jejep, keberadaan TPU itu sangat diperlukan warga untuk pemakaman. Terlebih TPU di lokasi tersebut sudah ada sejak lama, sehingga pada waktunya nanti perlu adanya kesepakatan pemindahan dari para ahli waris.

“Bagaimana pula keberadaan kelanjutan TPU itu, termasuk penataannya dari Dinas Pertamanan dan Pemakaman,” tanya Jejep.

Menanggapi hal itu, Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, membenarkan, terkait akan tergusurnya beberapa bangunan pemerintah dan sekolah yang akan dipindahkan. Namun, untuk TPU tidak akan ikut tergusur.

“Saya pribadi tidak ada niatan akan menggusur atau memindahkan TPU itu. Cuma memang kantor kelurahan dan SD di situ akan dipindahkan. Pemkot sudah siapkan anggaran untuk membeli lahan untuk penggantian. Kita masih cari tanahnya,” jelasnya.

Demi terwujudnya rumah sakit di Kecamatan Langensari, dirinya pun meminta dukungan kepada warga, sebab peran serta masyarakat sangat penting. Pasalnya, kondisi yang ada di RSUD Banjar kini sudah overload.

Walikota juga menegaskan, bahwa sebelum pembangunan rumah sakit di mulai, tentu pemerintah pun akan menggelar musyawarah dan sosialisasi terlebih dahulu kepada masyarakat setempat.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjar, H. Oman Rokhman, mengatakan, bahwa pihak dinasnya belum begitu paham tentang batas-batas lahan yang akan digunakan untuk pembangunan rumah sakit tersebut.

“Itu yang lebih tahu Dinas PU sebagai dinas teknisnya, termasuk bagaimana perkembangan DED-nya,” tandas Oman. (Nanks/Koran HR)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Trending Articles