Quantcast
Channel: Berita Banjar – Harapan Rakyat Online
Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Warga Keluhkan Empat PJU di Jalan Kapten Jamhur Banjar Padam

$
0
0

Penerangan Jalan Umum (PJU) yang berada di Jalan Kapten Jamhur Kota Banjar hingga pertigaan Jalan Tentara Pelajar yang padam sejak beberapa hari lalu. Foto: Muhafid/HR

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Sejak hujan turun beberapa hari lali, sebanyak empat Penerangan Jalan Umum (PJU) yang berada di Jalan Kapten Jamhur Kota Banjar hingga pertigaan Jalan Tentara Pelajar padam. Akibatnya, kondisi pada malam hari di jalan tersebut gelap dan membahayakan pengendara maupun warga sekitar.

Yana, salah satu warga, mengatakan, PJU di jalan tersebut mengalami padam sejak beberapa hari lalu dan belum diketahui penyebabnya. Karena kondisinya gelap, ia khawatir terjadi kecelakaan karena di jalan tersebut pengendara kerap memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi.

“Apalagi kalau malam hari ada saja motor yang tidak ada lampunya. Minimalnya kalau PJU menyala, warga di sini tidak terlalu khawatir,” katanya kepada HR Online, Selasa (30/05/2017).

Ia berharap, empat PJU yang terpasang tersebut segera diperbaiki oleh dinas terkait supaya PJU yang sudah berdiri tersebut tidak terkesan dibiarkan. (Muhafid/R6/HR-Online)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Trending Articles