
Pasangan suami istri Wawan Setiawan (70) dan Eti Suneti (67) warga Dusun Warungbuah, RT 19 RW10, Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Jawa Barat yang berprofesi pedagang kue akan menunaikan ibadah haji. Foto: Hermanto/HR
Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-
Niat berangkat naik haji pasangan suami istri Wawan Setiawan (70) dan Eti Suneti (67) warga Dusun Warungbuah, RT 19 RW10, Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Jawa Barat rupanya sebentar lagi akan segera terwujud. Pasangan suami istri ini akan berangkat ke Tanah Suci sekitar tanggal 12 Agustus 2017 melalui kloter 51.
Mimpi dan niat untuk berhaji, mereka kumpulkan dari hasil berjualan kue basah di Pasar Banjar blok pasar subuh. Pasangan ini selalu menyisihkan setiap hari dari penghasilannya sekitar 50 ribu rupiah selama 9 tahun. Selebihnya, mereka sisihkan untuk keperluan rumah tangga dan modal dagangannya. Berkat kegigihan dan kesabarannya, kini pasangan suami istri ini akhirnya bisa mewujudkan cita-citanya untuk menunaikan rukun islam yang ke lima.
“Sejak tahun 2008, setiap harinya kami selalu menyisihkan uang Rp.50 ribu di beberapa buah celengan. Kemudian, karena sudah dirasa cukup, kami pun selanjutnya menyetorkan uang tersebut ke salah satu Bank yang ada di Kota Banjar untuk ongkos haji,” ujar Eti kepada HR Online, Rabu (2/8/2017).
Eti mengatakan, bahwa hasil dari penjualan kue yakni sekitar 100-150 ribu rupiah per hari. Mereka membuka lapak dagangannya mulai dari pukul 03.00 WIB sampai pukul 17.00 WIB.
“Kami merasa sangat bersyukur. Sebab, dalam hal ini Allah telah memberikan berbagai kemudahan kepada kami di saat punya niat untuk berhaji,” imbuhnya.
Berdasarkan informasi, selain kegigihan pedagang kue yang akan menunaikan ibadah haji, latar belakang warga sebagai pedagang sayur kangkung, pedagang sate serta pedagang nasi goreng yang mana berasal dari Kota Banjar pun dikabarkan akan menunaikan ibada haji. (Hermanto/R6/HR-Online)