
Pemberangkatan calon jama’ah haji asal Kota Banjar di Gedung Dakwah Islam Kota Banjar. Foto: Muhafid/HR
Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-
Ratusan calon jama’ah haji kloter 54 asal Kota Banjar dilepas Walikota Banjar di Gedung Dakwah Islam Kota Banjar sebelum menuju embarkasi di Bekasi sekitar pukul 15.00 WIB, Sabtu (12/08/2017).
Dari pantauan HR Online, ribuan pengantar calon jama’ah haji tampak memadati kawasan Masjid Agung Banjar. Sementara itu, kendaraan yang diparkir di sejumlah ruas jalan di sekitar lokasi pemberangkatan tampak begitu padat.
Dalam pembukaan pemberangkatan 178 calon jama’ah haji, Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Banjar, dr. H. Herman Sutrisno, menyampaikan, bahwa para jama’ah sebelum berangkat sudah diuji kesabarannya demi bisa menunaikan rukun islam yang kelima itu. Meski demikian, kata ia, para jama’ah mampu melewatinya hingga pemberangkatan pun bisa dilaksanakan.
“Kami ucapkan terimakaasih kepada Pemkot Banjar yang sudah memfasilitasi para jama’ah, terlebih diantarkan hingga ke embarkasi Bekasi. Mudah-mudahan para jamaah bisa mendapat perdikat haji mabrur dan selamat hingga kembali lagi ke Banjar,” katanya.
Sementara itu, Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, menyampaikan, bahwa pihaknya berusaha semaksimal mungkin memfasilitasi para jama’ah. Ia berpesan, agar para jama’ah bisa menjaga nama baik pemerintah, khususnya Kota Banjar selama menjalankan ibadah haji.
“Mudah-mudahan hajinya mabrur, selamat dalam pemberangkatan dan bisa pulang kembali ke Banjar. Paling penting, kunci dalam ibadah adalah sabar dan ikhlas,” katanya.
Dari informasi yang dihimpun HR Online, 178 calon jama’ah haji kloter 54 tersebut diberangkatkan menggunakan 5 bus menuju embarkasi Bekasi. Adapun jadwal pemberangkatan calon jama’ah dari embarkasi ke Bandara pada Minggu (13/08/2017) sekitar pukul 18.30 WIB dan take off sekitar pukul 23.15 WIB. (Muhafid/R6/HR-Online)