Quantcast
Channel: Berita Banjar – Harapan Rakyat Online
Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Insan Sepakbola Banjar Ikut Dorong Persikoban Bangkit

$
0
0

Aksi para remaja membentangkan spanduk di tribun penonton Stadion Sport Center Banjar, dengan tulisan mengingingkan kebangkitan Persatuan Sepak Bola Kota Banjar (Persikoban). Foto : Nanang Supendi/HR

Banjar, (harapanrakyat.com),-

Para insan olahraga sepakbola Kota Banjar ikut bersuara akan mandegnya pembinaan persepakbolaan daerahnya. Untuk itu, mereka mendorong dan mengharapkan sejumlah klub yang ada di Kota Banjar, khususnya Persikoban dapat bangkit kembali dan mampu bersaing di tingkat regional maupun nasional.

Hal tersebut seperti dikatakan pengelola SSB Husada dan Zalrus FC Kota Banjar, Rachwan, kepada HR Online, Rabu (20/09/2017). “Kini sudah saatnya Persikoban dibangkitkan lagi, tentu kami ikut mendorongnya. Harus diupayakan dan dicari solusi, minimal Persikoban bisa berlaga kompetisi liga PSSI Jabar tahun 2018 mendatang,” ucapnya, yang juga selaku Ketua KONI Kota Banjar.

[ Berita Terkait :  Remaja Banjar Bentangkan Spanduk Inginkan Persikoban Bangkit ]

Untuk itu, dia pun merasa ikut tergugah atas desakan warga Kota Banjar yang menginginkan sepakbola Banjar maju secara signifikan, dan Persikoban dapat berkiprah pada kompetisi Liga PSSI Jabar. Ditambah melihat remaja melakukan aksi demikian, dirinya merasa merinding dan terharu.

“Kami selaku KONI meminta PSSI Banjar dari sekarang menyiapkan perangkat organisasinya, dan segala sesuatunya guna menyusun pola pembinaan dan kompetisi sepakbola lokal. Pikirkan bersama komponen warga, Persikoban ikut liga 2018,” ujarnya.

Senada dikatakan mantan pesepakbola Kota Banjar, yang juga pelatih SSB Husada dan Zalrus FC Kota Banjar, Agus Santiko, bahwa warga Kota Banjar ini butuh hiburan olahraga, khususnya sepakbola ingin Persikoban tampil di liga PSSI Jabar.

“Jadi tak berlebihan memang harapan dan dorongan warga akan rindunya Persikoban. Secara bertahap diupayakan secara serius hingga terealisasi tim Kota Banjar tampil di kompetisi liga PSSI Jabar,” tuturnya.

[ Berita Terkait: Ini Tanggapan Dispora Banjar Soal Aksi Remaja Bentangkan Spanduk “Persikoban Bangkit” ]

Dia mencontohkan tim daerah tetangga yaitu PSGC Ciamis mampu berlaga di kompetisi elit liga 2 nasional. Kenapa Kota Banjar tidak mampu?. Disini perlu juga kebersamaan antar klub sepakbola yang ada di Kota Banjar, untuk bahu-membahu berbenah munculkan kembali kejayaan Persikoban.

“Apalagi sekarang Banjar sudah terpenuhi infrastruktur berupa stadion yang layak. Tinggal dilanjut pembinaan secara kontinyu terhadap pemainnya di semua tingkatan usia,” tandasnya.

Menurutnya, kota Banjar ini memiliki potensi bagus dalam bidang persepakbolaan. Namun, perlunya kerjasama yang baik dari semua komponen mulai organisasi sepakbolanya, pemerintah daerah sampai kalangan warganya sendiri untuk dapat menghidupkan persepakbolaan Kota Banjar. (Nanks/R5/HR-Online)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Trending Articles