Quantcast
Channel: Berita Banjar – Harapan Rakyat Online
Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Liga 3 Zona Jabar, Pelatih Persib U-17; Persikoban Butuh Waktu

$
0
0

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Pelatih Persib U-17, Budiman Yunus, tak mempermasalahkan tim pemain cadangannya dikalahkan Persikoban Kota Banjar 2-1 dalam partai persahabatan di Stadion Sport Center, Kamis (19/042018). Justru  dirinya menyoroti  level permainan tim Kota Banjar yang diisi oleh pemain U-23 itu.

“Tim Persikoban dengan level permainan seperti ini, saya kira masih butuh waktu untuk bisa berbuat banyak atau berprestasi di kompetisi Liga 3 Zona Jabar. Masih sangat banyak yang harus dibenahi  dan ditingkatkan,” kata Budiman Yunus kepada HR Online.

Dia beralasan, kompetisi Liga 3 itu diikuti tim-tim yang berpengalaman, sedang Persikoban sebagai pendatang baru. Jadi, kata Budiman, prediksinya untuk sekarang ini Persikoban untuk bisa benar-benar bersaing masih diragukan.

“Yang jelas, atas ikut sertanya Persikoban di Liga 3 zona Jabar tentu patut diapresiasi, dan memang harus ikut, terus tingkatkan saja pembinaan sepak bola usia muda. Selain itu juga tingkatkan pola permainan dari tim saat ini serta manfaatkan fasilitas lapang stadion yang sangat bagus ini,” imbuh Budiman.

Sementara itu, Manager Persib U-17, Yoyo Argadiredja, mengatakan, uji coba ini dilakukannya untuk mengisi jeda jadwal pertandingan Piala Soeratin group H Jabar yang sedang diikuti timnya di Tasikmalaya.

“Isi waktu dan memanfaatkan jeda jadwal piala Soeratin saja, dan kebetulan Kota Banjar ini dijadikan home base menginap sebagaimana tempat kelahiran dan ada keluarga saya disini. Ya uji tanding ini juga untuk beri kesempatan pemain cadangan,”  ujarnya singkat. (Nanks/R6/HR-Online)

The post Liga 3 Zona Jabar, Pelatih Persib U-17; Persikoban Butuh Waktu appeared first on Harapan Rakyat Online.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Trending Articles