Quantcast
Channel: Berita Banjar – Harapan Rakyat Online
Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

As Roda Truk Patah, Jalur Lintas Selatan di Banjar Tersendat

$
0
0

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Sebuah truk bermuatan semen, mengalami patah as roda di jalan Brigjen M Isa atau tepatnya di tanjakan Cipadung, Kota Banjar, Jawa Barat, Minggu (10/6/2018) sore.

Akibatnya, truk bermuatan non sembako yang berhenti di tengah marka jalan itu, membuat arus lalu lintas dari arah Banjar menuju Ciamis atau sebaliknya menjadi tersendat.

“Akibat kejadian ini, kami terpaksa melakukan sistem buka tutup arus kendaraan,” ujar Ipda Toto petugas Satlantas Polres Banjar kepada HR Online.

Kejadian tersebut bermula ketika truk bernopol B 9672 SU bermuatan semen seberat 40 ton yang dikemudikan Aji (43), warga Tasikmalaya, datang dari arah timur (Jawa Tengah) menuju barat (Tasikmalaya).

Namun akibat kelebihan beban dan tidak kuat menanjak, truk tersebut mengalami patah as roda dan mogok di tengah jalan.

“Saya mengangkut semen dari Gresik menuju Tasikmalaya, namun di tanjakan ini mengalami patah as roda,” ujar Aji.

Aji, sopir truk tersebut kini tengah dimintai keterangan oleh petugas. Petugas pun akan memanggil pihak perusahaan, karena tetap membandel tetap beroperasi disaat musim arus mudik. (Hermanto/R5/HR-Online)

The post As Roda Truk Patah, Jalur Lintas Selatan di Banjar Tersendat appeared first on Harapan Rakyat Online.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Trending Articles