
Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Polresta Banjar Polda Jabar siap amankan Pemilu 2019 yang akan dilaksanakan 17 April. Salah satunya yaitu dengan menerjunkan sedikitnya 1.700 personel gabungan, yang terdiri dari Polisi, TNI, serta Pelindung Masyarakat (Linmas).
Kapolresta Banjar, AKBP Yulian Perdana mengatakan, selain menyiapkan personel, pihaknya juga menjalankan berbagai program guna menghadapi kerawanan ketika Pemilu 2019 berlangsung.
AKBP Yulian menjelaskan, program tersebut antara lain Subuh Keliling (Suling) serta Problem Orientied Policy (POP).
“Program Suling serta POP untuk mendekatkan dan menyerap masalah sosial yang dapat menjadi asal-muasal permasalahan hukum,” jelasnya.
Di Pemilu 2019 mendatang, Polresta Banjar juga siap mengamankan logistik, baik dari sarana dan prasarana, gudang logistik, surat suara, kotak surat suara serta kegiatan lainnya.
Selain itu, Polresta Banjar bersama dengan KPU Kota Banjar sudah melakukan assesment pemetaan lokasi yang dimungkinkan rawan bencana, seperti tanah longsor sampai angin puting beliung.
“Lokasi rawan bencana sudah kami antisipasi, dan berdasarkan pemantauan saat ini lokasi TPS sebanyak 634 itu dianggap aman. Namun, kami tetap menghimbau kepada masyarakat supaya tetap waspada,” ucapnya, Rabu (10/4/2019).
Kapolresta Banjar juga menghimbau agar masyarakat untuk menyalurkan hak pilihnya dan jangan sampai golput. Pasalnya, pihaknya menjamin keamanan selama pelaksanaan Pemilu 17 April mendatang.
“Jangan ragu untuk datang ke TPS, karena personel gabungan siap kawal dan mengamankan proses pelaksanaan Pemilu 2019,” pungkasnya. (Adi/R5/HR-Online)
The post Polres Kota Banjar Tegaskan Siap Amankan Pemilu 2019 appeared first on Harapan Rakyat Online.