Walikota Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si., menerima penghargaan Manggala Karya Kencana dari Kepala BKKBN dr. Surya Chandra Surapaty, pada Peringatan Harganas ke-XXIII Tahun 2016, di Kota Kupang, Provinsi NTT, Kamis (28/7/2016). Foto : Dokumentasi Humas untuk HR Online
Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-
Setelah sukses meraih Adipura Kencana sebagai kota terbersih, kali ini Walikota Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si., kembali menyabet penghargaan dari pemerintah pusat, yaitu Penghargaan Manggala Karya Kencana dari Presiden Republik Indonesia.
Penghargaan tertinggi dibidang kependudukan dan pembangunan keluarga tersebut, diserahkan langsung oleh Kepala BKKBN Republik Indonesia, dr. Surya Chandra Surapaty kepada Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si, pada Peringatan Harganas ke-XXIII Tahun 2016, di Kota Kupang, Provinsi NTT, Kamis (28/7/2016).
Manggala Karya Kencana diberikan kepada sosok yang dinilai mempunyai dedikasi tinggi terhadap program pengendalian penduduk. Sehingga wajar jika Walikota Banjar meraih penghargaan tersebut, karena dinilai berhasil dalam inovasi dan pengembangan Program KB di Kota Banjar.
Ade Uu mengatakan, bahwa penghargaan ini sebagai motivasi untuk berbuat lebih baik lagi ke depan, dalam hal menyukseskan Program KB dan Keluarga Sehat Sejahtera.
“Mudah-mudahan Penghargaan ini bisa menambah semangat bagi kami dan tidak hanya menjadi seremoni menerima Penghargaan semata, tetapi yang terpenting bagaimana meningkatkan kinerja kita dalam pelayanan kepada masyarakat sebagai bentuk pengabdian kepada Allah SWT,” kata Walikota Banjar.
Menurutnya, masyarakat kini sudah lebih cerdas untuk mengikuti Program KB yang digalakkan Pemerintah.
“KB bukan untuk menghambat atau membatasi jumlah anak, tapi mengatur jarak kelahiran untuk menjaga kesehatan reproduksi ibu serta banyak manfaat lainnya yaitu masyarakat memiliki ilmu pengetahuan yang baik soal mengelola keluarga yang sejahtera,” katanya.
Selain meraih Manggala Karya Kencana, Kota Banjar juga menjadi Pemenang Lomba Kota Pelaksana Terbaik dari Lomba PKK, KB, Kesehatan melalui Lingkungan Bersih dan Sehat (LBS), Pos Pelayanan Terpadu (POSYANDU), dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), di Lingkungan Rumah Tangga (RT) yang diwakili oleh Kelurahan Purwaharja. Serta pemenang Tenaga Medis Pelayanan Program KB terbaik Mop/ Mow yaitu dr. Moh. Imam Wahyudi, Sp.OG. (Adi/R5/HR-Online)