Quantcast
Channel: Berita Banjar – Harapan Rakyat Online
Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Pilkada Banjar 2018, KPU Usulkan Anggaran Rp.8,8 Miliar

$
0
0
Pilkada Banjar 2018, KPU Usulkan Anggaran Rp.8,8 Miliar

KPUD Kota Banjar gelar diskusi refleksi akhir tahun 2016 dan proyeksi tahun 2017. Photo: Nanang Supendi/HR.

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Banjar, Jawa Barat, terus bersiap menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2018. Pilkada Kota Banjar akan diselenggarakan pada Juli 2018, bersamaan dengan dengan Pemilihan Gubernur Jawa Barat.

Terkait persiapan tersebut, salah satunya telah mengusulkan anggaran kepada Pemerintah Kota Banjar sebesar Rp.8,8 miliar. Namun, hingga menjelang pertengahan bulan tahun 2017, yakni dimulainya tahapan penyelenggaraan Pilkada, belum juga mendapat kejelasan terkait persetujuan alokasi dananya.

Hal itu terungkap saat KPUD Kota Banjar menggelar diskusi refleksi akhir tahun 2016 dan proyeksi tahun 2017, bersama insan media di KPU Center, Komplek Perkantoran Pamongkoran, Kota Banjar, Rabu (28/12/2016).

“Angka 8,8 miliar rupiah itu hasil rasionalisasi dan efesiensi dari pengajuan sebelumnya yang mencapai 15,9 miliar rupiah,” kata Ketua KPUD Kota Banjar, Dani Danial.

Dia pun merinci besaran usulannya mulai dari angka Rp.15,9 miliar, lalu Rp.14,7 miliar, Rp.10,6 miliar, hingga akhirnya jatuh pada nilai Rp.8,8 miliar. Semua itu berdasarkan pada penghitungan ulang dan pencermatan pihaknya dengan melihat aturan yang ada.

“Besaran anggaran itu bukan untuk situasi negoisasi. Tapi kami ajukan kepada pemerintah kota sesuai aturan dan atas dasar kebutuhan suksesnya Pilkada,” tandasnya.

Danial juga menegaskan, bahwa rasionalisasi dan efesiensi telah dikedepankan serta transparansi anggaran menjadi komitmennya. Jika sudah disetujui, maka struktur anggaran yang disusun akan diumumkannya ke publik.

Dalam diskusi itu pun mencuat perbincangan masih “adem-ayemnya” suhu politik di Kota Banjar, dimana belum adanya manuver yang telihat serius muncul ke permukaan mengenai calon walikota dan wakil walikota 2018. (Nanks/R3/HR-Online)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 5240

Trending Articles